Bandung,- Tutwurihandayani.my.id,- Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel Pnb Ali Gusman, S.T., M.M., mengatakan seluruh personel Babinpotdirga dan Satgas Covid-19 Lanud Husein Sastranegara melaksanakan penerapan PPKM di wilayah Kecamatan Andir , Cicendo dan Kota Cimahi serta sampai Kabupaten Garut.(6/9/21).Lanud Husein Sastranegara melalui Babinpotdirga berupaya memberikan pemahaman terkait PPKM sehingga masyarakat dapat mematuhi pembatasan dan pengawasan yang dilakukan pemerintah.Selain penerapan PPKM di wilayah Andir, Cicendo dan Kota Cimahi sampai Kabupaten Garut, Lanud Husein Sastranegara juga gencar melaksanakan serbuan vaksinasi.Untuk hari ini di dua tempat Bandara Husein dan PPK I sejumlah 187 orang tervaksin dan di Kelurahan Pasir Kaliki 150 masyarakat mendapatkan suntikan sinovac dosis 1.
Ditambahkan Danlanud pemberlakuan PPKM sangat efektif dari laporan yang diterimanya khususnya Kota Bandung saat ini sudah mengalami penurunan kasus Covid-19.Danlanud juga berharap masyarakat dalam beraktifitas , senantiasa mematuhi protokol kesehatan guna menekan penyebaran Covid-19.
Sementara menurut Kadispotdirga Lanud Husein Sastranegara Mayor Sus Rasminarti pihaknya juga menugaskan para Babinpotdirga untuk melakukan monitoring pada serbuan vaksinasi dan pendampingan tim pengawasan dan evaluasi di Kecamatan Cicendo, Andir sampai di Cikelet Kabupaten Garut.(Kapentak lanud husein sastranegara/T60)