Bandung, – Th, – Meningkatnya kebutuhan bahan pokok di tengah masyarakat mendorong kenaikan harga-harga bahan pokok yang semakin memberatkan masyarakat, serta memicu terjadinya inflasi. Guna mengatasi hal tersebut, Kodim 0618/ kota bdg yang diwakili Kasdim, serta Pemerintah Kota bandung, kembali menggelar Operasi Pasar Murah Beras di area parkir Kodim 0618/Kota Bandung ( 21/11/2023).
Operasi Pasar Murah Beras Medium Tahun 2023 yang terselenggara atas kerja sama Kodim Kota dan pemerintah melalui dinas perindag kota bandung, beras medium. Operasi Pasar Murah merupakan salah satu cara yang efektif untuk menekan laju inflasi dan menjaga stabilitas harga komoditas bahan pokok
Maksud dan tujuan Kodim dan Pemda kota bandung, ingin membantu kesulitan rakyat untuk memenuhi kebutuhan sehari – hari dasar terutama sembako dan membuka akses serta memastikan inflasi terjaga yaitu dengan memastikan pasokan pangan tersedia dan harga pangan terjangkau oleh masyarakat yang di wilayah Kota Bandung, ujar Kasdim 0618/ kota bdg.
Serta di adakan (Bazar) dan UMKM dengan harga terjangkau antaranya,
Komoditi.
1. Beras Medium SPHP @ 5 kg
Rp. 53.000.-
2. Beras Premium 5 kg @ Rp.
69.000.-
3. Telur Ayam Ras Rp. 25.000/kg
4. Minyak Kita Rp. 13.500/liter
5. Daging Ayam Rp. 31.000/kg
6. Tepung Terigu Rp. 13.500/kg
7. Gula Pasir Rp.14.000/kg
8. Kentang Rp. 13.000/kg
9. Bawang Putih Rp. 30.000/kg
10. Bawang Merah Rp. 20.000/kg
11. Cabe Rawit Rp. 70.000/kg
12. Paket sayur serba Rp. 5.000
berjumlah 500 paket
13. Olahan kuliner
14. Produk-produk UMKM dan Pengolahan Minyak Jelantah
Sasaran : Warga masyarakat menengah ke bawah di wilayah Kodim 0618/Kota Bandung dengan jumlah pengunjung lebih dari 500 orang.
Antusias dan daya beli masyarakat tambah meningkat dengan harga terjangkau dalam memenuhi kebutuhan dasar terutama sembako dengan selisih harga pasar tiap komoditi rata-rata antara 10 – 15 % ( lebih murah)
Pemerintah Daerah harus memperhatikan kebutuhan masyarakat pra-sejahtera, terutama untuk komoditas yang harganya selalu berubah mengalami kenaikan.(Tego)